Ini Alasan Bupati Sumenep Tak Disuntik Vaksin Covid-19

Bupati Sumenep A Busyro Karim
Bupati Sumenep A Busyro Karim. (Foto: Badri Stiawan/MI)

maduraindepth.com – Sejumlah pejabat forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) di Sumenep tidak disuntik vaksin Covid-19. Salah satunya Bupati Sumenep A. Busyro Karim.

Kepada awak media, orang nomor satu di Kota Keris itu menyampaikan alasan dirinya tidak ikut mendapat suntikan vaksin. Salah satunya dikarenakan dia pernah dinyatakan positif Covid-19. Bagi pasien yang sembuh dari virus ini disebut penyintas Covid-19.

banner auto

“Sudah ada kekebalan secara alami. Jadi alumni pasien Covid-19 untuk sementara tidak divaksin,” ujarnya, Kamis (28/1).

Baca Juga: Bupati-Wabup Dan Sejumlah Forkopimda Tak Disuntik Vaksin Covid-19

Selain itu, alasan lain dirinya tidak disuntik vaksin karena sudah berusia 60 tahun. Sedangkan vaksin Covid-19 tahap pertama tersebut ditujukan untuk usia antara 19 tahun hingga 59 tahun.

“Walaupun kelihatannya saya masih umur 35 tahun,” candanya.

Berita Vaksinasi di Madura
Baca juga:  Ratusan Personil Polres Sumenep Disuntik Vaksin Covid-19

Diterangkan, vaksinasi Covid-19 yang digelar di Pendapa Agung Kraton Sumenep sebagai contoh dan ajakan kepada masyarakat. Selain itu, untuk memberikan kepastian kepada masyarakat bahwa vaksin aman dan halal. (*/BAD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto