Banyak Kepala Sekolah SMA/SMK Negeri di Bangkalan Masih Diisi Plt

Cabdin Bangkalan
Kasi SMA Cabdin Bangkalan

maduraindepth.com – Jabatan kepala sekolah tingkat SMA/SMK Negeri di Kabupaten Bangkalan banyak yang kosong, khususnya di Kota. Akibatnya jabatan tersebut diisi oleh pelaksana tugas (Plt).

Kasi SMA dan PK PLK Cabang Dinas Pendidikan Bangkalan, Moh. Fauzi menyampaikan, di Bangkalan ini ada 20 sekolah SMA/SMK. Setiap kepala sekolah yang di Bangkalan ini memegang dua sekolah.

“Ada 9 orang Calon Kepala Sekolah (Cks) yang masih belum diangkat di Kabupaten Bangkalan ini, jadi kita sudah usulkan beberapa bulan yang lalu, jadi kita menunggu proses pengangkatan dari Provinsi,” jelasnya.

Dari sekian banyak kekurangan Kepala Sekolah, ada 2 sekolah SMA di Kota Bangkalan diisi oleh kepala sekolah SMK. Yaitu SMA 1 dan SMA 4 Bangkalan.

Sekolah SMA/SMK yang masih belum ada kepala sekolah terdiri dari semua sekolah SMA di Kota Bangkalan. Mulai dari SMA 1 Sampai 4 ada juga SMK di Tanjung Bumi, SMK di Kwanyar, SMK di Sepuluh.

“Biasanya kalau SK keluar seperti itu, tidak hanya Bangkalan saja, tetapi kasus yang terjadi seperti di Bangkalan ini juga banyak terjadi di seluruh Jawa Timur,” ujarnya. (Li/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto