Kelelahan, Ketua KPPS di Sampang Opname di Rumah Sakit

Ketua KPPS Kelurahan Polagan TPS 15, Anwar berbaring lemas di ruang Pavviliun RSUD dr Muhammad Zyn Sampang.

maduraindepth.com – Ketua KPPS TPS 15 Kelurahan Polagan, Kecamatan Kota, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur Anwar jatuh sakit karena kelelahan pasca pemungutan suara Pemilu 2019.

Saat ini, Anwar (65) sedang dirawat di RSUD dr. Muhammad Zyn Sampang.

banner auto

Ketua PPS setempat, Helmi Firdaus membenarkan bahwa ketua KPPS TPS 15 Kelurahan Polagan, Sampang itu jatuh sakit.

Menurut Helmi, Anwar sakit karena drop pasca pemungutan suara Pemilu 2019.

“Kemarin yang masuk rumah sakit sekitar pukul 10.00,” jelas Helmi Firdaus kepada maduraindepth.com, Kamis (25/4/2019) malam.

Helmi menuturkan, pihaknya sudah melapor jika ada ketua KPPS yang sakit kepada PPK Sampang.

Sementara Komisioner Divisi SDM dan Parmas KPU Sampang Ach. Ripto mengatakan, pihaknya sudah menerima laporan bahwa ada anggota dari badan adhoc jatuh sakit. Hanya saja, pihaknya masih mau memastikan terkait laporan tersebut.

“Kalau untuk Sampang, laporannya baru tadi ada KPPS yang sakit. Anwar itu yang di Polagan itu yang dilaporkan. Saya masih mau memastikan,” jelas Ach. Ripto saat dihubungi, Kamis (25/4/2019) malam.

Dia menegaskan, jika ada anggota dari badan adhoc KPU seperti KPPS yang jatuh sakit atau meninggal karena tugas waktu Pemilu 2019, maka pihaknya akan memberi santunan. Hal itu sesuai dengan keputusan yang disetujui oleh Kementerian Keuangan.

Baca juga:  Gedung DPRD Bangkalan Tak Bisa Ditempati Sampai 2021

Selain itu, pihaknya juga menyarankan apabila ada dari badan adhoc yang sakit atau pun meninggal karena tugas Pemilu 2019, diharapkan secepatnya melapor kepada KPU Sampang.

“Bagi teman-teman adhoc yang ada di bawah, kalau menemukan teman-teman yang sakit karena tugas waktu Pemilu untuk segera melapor. Nanti kami laporkan ke Jawa Timur,” pungkasnya. (MH/mi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto