Tepis Surat Panggilan Polisi, Mantan Kadishub: Itu Untuk Agus

Mantan Kadishub Sumenep Sustono saat ditemui awak media. (Foto: MR/MI)

maduraindepth.com – Surat pemanggilan dari Polres Sumenep ditujukan kepada Sustono mantan Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Sumenep atas kasus pembebasan lahan Bandara Trunojoyo. Namun Sustono menepis surat itu ditujukan kepada dirinya.

Dia menuding surat itu untuk Agustiono Sulasno selaku Kepala Bidang (Kabid) Prasarana Dishub.

banner 728x90

“Kalau pemanggilannya itu hari Kamis besok, dan yang hadir itu Agus. Itu undangan untuk Agus,” ucapnya saat dikonfirmasi, Senin (17/6).

Terpisah, saat ditanya kebenaran tudingan Sustono, Agus sapaan Kabid Prasarana Dishub Sumenep, enggan berkomentar panjang lebar. Dia beralasan sedang ada tamu.

Baca Juga: Diduga Menyerobot Lahan, Kepala Dishub Sumenep Dipolisikan

“Saya ada tamu dari Surabaya,” tutupnya saat dihubungi, Senin (17/6). (MR/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *