maduraindepth.com – Pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Moh Anwar Sumenep terus dioptimalkan. Teranyar, fasilitas kesehatan (Faskes) rumah sakit pelat merah tersebut menyediakan mobil sehat.
Direktur RSUD dr Moh Anwar Sumenep, dr Erliyati mengungkapkan, mobil sehat adalah transportasi yang disediakan khusus pasien sehat untuk pulang ke rumah. Dengan adanya pelayanan ini, maka pasien tidak perlu repot mencari kendaraan untuk pulang setelah dinyatakan sehat.
“Kami sangat berterima kasih kepada Pak Bupati. Penyediaan mobil sehat ini, menjadi bagian dari program bismillah melayani,” ungkapnya, Senin (22/4).
Disampaikan, pengoperasian mobil sehat segera direalisasikan. Untuk sementara, pelayanan mobil sehat akan dioperasikan di wilayah Kecamatan Kota, Sumenep. Selanjutnya, akan dikembangkan ke beberapa kecamatan lain.
“Nanti, semua pasien sehat dari berbagai kecamatan bisa memakai mobil sehat untuk pulang ke rumah. Kalau sekarang, baru diterapkan untuk pasien di wilayah Kecamatan Kota, Sumenep,” jelasnya.
Erliyati menyampaikan, pelayanan di faskesnya akan terus dikembangkan menjadi lebih optimal ke depan. Supaya, masyarakat bisa benar-benar merasa puas terhadap pelayanan kesehatan di RSUD dr. Moh. Anwar Sumenep.
“Kesehatan adalah persoalan yang sangat penting. Makanya, kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan terus menciptakan inovasi yang optimal,” pungkasnya. (bus/*)