maduraindepth.com – Kualitas pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah dr H Moh Anwar (RSUDMA) Sumenep patut diapresiasi. Selama beberapa tahun terakhir, fasilitas kesehatan (faskes) pelat merah tersebut terus mengalami peningkatan kualitas yang progresif.
Teranyar, rumah sakit milik pemerintah daerah itu telah dinyatakan layak naik kelas dari C ke kelas B. Hal tersebut ditetapkan berdasar hasil visitasi yang dilakulan pada Jumat (21/02).
Kepala Seksi Informasi RSUDMA Sumenep Erfin Sukayati mengungkapkan, semua proses visitasi sukses dilakukan. Mengenai Tim Visitasi yang melakukan penilaian, yaitu langsung dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI).
Selain itu, juga didampingi oleh Tim dari Kemenkes Provinsi Jawa Timur (Jatim) dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Jatim. Selanjutnya dari Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (Persi) Wilayah Jatim, serta didampingi perwakilan dari Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) Sumenep.
“Dari hasil visitasi, RSUDMA Sumenep dinyatakan layak untuk naik kelas B,” ungkap Erfin.
Menurutnya, hasil visitasi yang menyatakan RSUDMA Sumenep layak naik kelas B sudah meliputi berbagai unsur. Baik dari unsur administatif, teknis, sumber daya manusia (SDM), hingga pelayanan.
“Jadi, dari berbagai segi, kami sudah dinyatakan layak naik kelas. Ini menjadi dorongan bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas ke depan,” pungkasnya. (bus/*)