Jelang Natal dan Tahun Baru, Forum Sampang Damai Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan

maduraindepth.com – Sejumlah spanduk berisikan ajakan damai menghiasi jalanan kota Sampang, Madura, Jawa Timur. Spanduk ini mengajak warga untuk menjaga kerukunan dan menciptakan suasana damai menjelang perayaan natal dan tahun baru 2020.

Spanduk yang terpasang bertuliskan ‘Jaga kerukunan dan persatuan dalam perayaan natal dan tahun baru’, ‘Ngereng areng sareng ajegeh situasi se aman tor tentrem delem perayaan natal dan tahun baru 2020’ (Mari bersama-sama, menjaga situasi aman dan tentram dalam perayaan Natal Tahun baru 2020, red), dan pesan damai lainnya.

banner auto

Rizal Ramadhani, Ketua Forum Sampang Damai (FSD) mengatakan, spanduk ajakan damai tersebut dipasang di sejumlah titik lokasi strategis, diantaranya, di Jl Raya Torjun arah Surabaya, depan SMAN 1 Sampang, Taman Wijaya Sampang, Pasar Srimangunan, depan terminal Sampang, pertigaan Jl Syamsul Arifin, pertigaan Pelabuhan Tanglok, petigaan Jl Imam Bonjol, perempatan Monumen Trunojoyo dan depan Polsek Kota.

“Ada 10 titik strategis yang kita pasangi spanduk berisi pesan damai dan menjaga kerukunan jelang natal dan tahun baru 2020,” ucap Rizal, Sabtu (21/12).

Salah satu spanduk ajakan damai berbahasa Madura. (FSD for MI)

Dijelaskan Rizal, melalui sejumlah spanduk tersebut, Forum Sampang Damai (FSD) mengajak semua elemen masyarakat agar bersama-sama menjaga persatuan dan kerukunan, serta kondusifitas kabupaten Sampang menjelang perayaan natal dan tahun baru.

Selanjutnya, kata Rizal, untuk mengajak elemen bangsa agar meningkatkan toleransi dan kerukunan di tengah merajalelanya ujaran kebencian dan fitnah berbau SARA.

Baca juga:  Sambut Tahun Baru 2021, GP Ansor Mandangin Gelar "Salawatan"

“Sebagai ajakan untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa serta mewujudkan Sampang yang damai, hebat dan bermartabat,” pungkasnya. (AW)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto