Wabup Sumenep Lepas Keberangkatan Ratusan Calon Jamaah Haji

calon jamaah haji sumenep
Wabup Sumenep Hj Dewi Khalifah melepas rombongan CJH di kawasan GOR A Yani, Sumenep. (Foto: Arif/MID)

maduraindepth.com – Ratusan calon jamaah haji (CJH) asal Kabupaten Sumenep dilepas dan diberangkatkan dari kawasan GOR A Yani, Sumenep, Kamis (25/5). Total sebanyak 686 jamaah haji Kabupaten Sumenep 2023.

Para tamu Allah asal Kota Keris tersebut tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 7 dan 8. Ratusan CJH itu diberangkatkan menuju Asrama Haji Sukolilo Surabaya sebelum terbang ke Tanah Suci Mekkah.

banner 728x90

“Kami mengharapkan para jamaah haji selalu menjaga kekeluargaan dan kebersamaan, sehingga apabila ada yang butuh bantuan, jangan segan-segan menolong untuk kebaikan bersama,” kata Wakil Bupati Sumenep Hj. Dewi Khalifah saat melepas keberangkatan para calon jamaah haji.

Dihimbau, para jamaah haji harus tertib dan menaati aturan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Arab Saudi saat menjalankan ibadah. Selain itu, diharapkan para CJH tidak mengambil keputusan sendiri-sendiri, sehingga pelaksanaan ibadah haji bisa berjalan lancar.

“Jamaah haji menjaga nama baik daerah dan negara dengan mematuhi aturan dan menghormati jamaah lain sesama tamu Allah SWT,” tutur Wabup.

Sementara, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep Chaironi Hidayat menambahkan, untuk pemberangkatan jamaah haji Kabupaten Sumenep ke Arab Saudi pada 26 Mei 2023. Meliputi, Kloter 7 dijadwalkan pada pukul 19.50 WIB, sedangkan kloter 8 pukul 22.25 WIB.

“Jamaah haji Kabupaten Sumenep 2023 sebanyak 686 jamaah, rinciannya Kloter 7 sebanyak 445 orang dan Kloter 8 sebanyak 241 orang,” pungkasnya. (*)

Baca juga:  175 Desa di Sampang Punya BUMDes, Tenaga Ahli Harap Kades Majukan Desanya

Dapatkan Informasi Menarik Lainnya Di Sini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *