Tingkatkan Kapasitas SDM, HCML Latih Pemuda Mandangin Jadi Montir

HCML Mandangin
Peserta pelatihan mekanik menyimak dengan seksama materi yang disampaikan narasumber dari BLK Sampang. (Foto: AW/MI)

maduraindepth.com – Husky CNOOC Madura Limited (HCML) melaksanakan pelatihan mekanik bengkel kendaraan ringan dan roda dua bagi pemuda desa Pulau Mandangin, Sampang, Madura, Jawa Timur. Kegiatan ini digelar di Laboratorium SMK Negeri 3 Sampang, dusun Barat desa Pulau Mandangin selama dua hari, mulai Senin (28/1) sampai Selasa (29/1).

Selama dua hari para peserta akan dilatih oleh instruktur dari Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Tenaga Kerja (Diskumnaker) Kabupaten Sampang.

banner auto

Hamim Tohari, Senior Head of Relation Husky CNOOC Madura Limited, melalui Site Relation and Community Development Officer, Vilos Askuripson mengatakan, pelatihan mekanik dilaksanakan dalam rangka membantu peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) masyarakat, khususnya para pemuda desa Pulau Mandangin.

“Program pelatihan mekanik ini merupakan komitmen HCML untuk terus meningkatkan kualitas SDM desa Pulau Mandangin, dan kedepannya mampu menjadi mekanik andal yang memiliki pengetahuan tentang mesin,” ucapnya.

Menurut dia, para peserta yang mengikuti pelatihan mekanik juga diberi bantuan peralatan bengkel seperti kompresor, alat-alat kunci motor dan mesin. “Sehingga setelah pelatihan, para peserta bisa langsung bekerja dan mengaplikasikan pengetahuan yang diperolehnya,” tambahnya.

Vilos berharap, dengan adanya pelatihan mekanik tersebut Program Pemberdayaan Masyarakat (PPM) HCML tahun 2019 dapat bermanfaat bagi masyarakat setempat.

Baca juga:  Pastikan Manfaat PPM Berkelanjutan, SKK Migas dan HCML Lakukan Kunjungan ke Pulau Mandangin

“Saya yakin pelatihan mekanik ini akan mampu menghasilkan montir handal. Selain itu juga bisa membuka lapangan kerja baru bagi pemuda Pulau Mandangin,” pungkasnya. (AW/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto