Tim Pelatih Perssu Madura City Sudah Kantongi Sejumlah Nama Pemain Lokal

seleksi pemain perssu madura city
Sejumlah pemain saat mengikuti proses seleksi di Stadion A Yani Sumenep. (Foto: Arif/MID)

maduraindepth.com – Sejak dilaksanakan mulai 21-23 Oktober 2o23, seleksi Persatuan Sepak Bola Sumenep (Perssu) Madura City diikuti sebanyak 63 pemain lokal. Namun, dari puluhan pemain tersebut, tim pelatih hanya akan mengambil beberapa nama yang dinilai layak bergabung dengan tim berjuluk Laskar Kuda Terbang tersebut.

Pelatih Kepala Perssu Madura City, Budiardjo Thalib mengatakan, sampai dengan hari terakhir seleksi, terdapat beberapa pemain lokal yang dinilai layak memperkuat tim untuk mengarungi Liga 3 musim 2023-2o24. Rencananya, tim pelatih akan merekrut sebanyak 27 pemain. Termasuk pemain lokal dan luar daerah.

“Yang jelas ada beberapa pemain muda yang cukup berbakat, tinggal kita arahkan saja cara bermain bola yang bagus,” ucapnya, Senin (23/10).

Diterangkan, tim pelatih menjadwalkan para pemain, khususnya dari luar daerah, akan datang ke Kabupaten Sumenep pada 28-31 Oktober 2023. Pria yang akrab disapa Budi itu menyebut, 1 November 2023 para pemain sudah mulai akan melakukan latihan intensif.

“Komposisi tim sudah terbentuk. Beberapa pemain senior dan pemain luar daerah sudah kami panggil,” papar Budi. (*)

Dapatkan Informasi Menarik Lainnya DI SINI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *