Pohon Besar di Omben Sampang Tumbang, Satu Orang Tewas

Pohon Besar di Sampang Tumbang
Pohon kelompang di tempat pemandian di Kecamatan Omben, Sampang tumbang. (Foto: AIK/MI)

maduraindepth.com – Pohon kelompang yang berada di dekat Sumber Omben, Kabupaten Sampang tumbang dan menimpa warga. Peristiwa ini terjadi tadi pagi sekitar pukul 08:00 WIB, Rabu (20/11/2019).

Warga setempat Mohammad Damhari mengatakan, pohon yang usianya mencapai ratusan tahun itu mulanya berdiri tegak. Tanpa diketahui penyebabnya, tiba-tiba pohon yang berada di utara tempat pemandian Somber Omben itu tumbang ke arah selatan. Kemudian pohon itu menimpa warga yang sedang mencuci pakaian.

banner auto

Dikatakan Mohammad Damhari, ada sebanyak enam orang yang tertimpa pohon besar itu. Salah satu diantaranya tewas.

“Lima orang sedang dibawa ke Puskesmas dan satu meninggal,” ujarnya.

Pohon Besar di Sampang Tumbang
Satu orang tewas tertimpa pohon. (Foto: AIK/MI)

Dijelaskan, saat pohon itu tumbang, orang-orang yang sedang mencuci pakaian di tempat pemandian itu sempat melarikan diri. “Sempat lari semua, tapi tetap masih terkena pohon itu. Mungkin saking besarnya,” terangnya.

Tak lama dari kejadian itu, tim cepat tanggap darurat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sampang datang ke tempat kejadian perkara (TKP). Hingga berita ini ditayangkan, pihak BPBD belum bisa dimintai keterangan karena sedang mengevakuasi pohon. (MI1/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto