Kecam Pernyataan Jokowi, Petani Garam Demo ke Gedung DPRD Sumenep

HMPG Demo di Gedung DPRD Sumenep. (MR/MI)

maduraindepth.com – Sejumlah pemuda yang tergabung dalam Himpunan Masyarakat Petambak Garam (HMPG) melakukan aksi demonstrasi di depan Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep, Jumat (30/8/2019).

Para pendemo menyampaikan aspirasi sekaligus mengecam pernyataan Presiden terkait kualitas garam Madura beberapa waktu lalu di Nusa Tenggara Timur (NTT).

banner auto

Puluhan petambak garam yang mengatasnamakan dirinya HMPG ini meminta agar DPRD sebagai wakil rakyat ikut menyikapi statemen Presiden, bahwa kualitas garam NTT lebih baik dari garam Madura.

Deddi Ahmadi, Koordinator Lapangan (Korlap) dalam aksi tersebut meminta agar perwakilan rakyat menyurati pemerintah pusat, dalam hal ini Presiden, untuk menarik kembali statemen tersebut.

“Cabut pernyataan Presiden bahwa garam kami jelek,” teriaknya saat orasi.

Tidak hanya itu, petambak garam yang geram atas pertanyaan tersebut berencana akan berangkat ke Jakarta menemui Presiden. “Kami akan berangkat ke pusat mendatangi Presiden,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Sumenep, Hamid Ali Munir, mengakui kualitas garam yang diproduksi petambak garam terutama di Sumenep.

“Terjadi kesalahpahaman dari statement presiden, saya saja mengakui kualitas garam kita, khususnya di Sumenep,” ujarnya pada para pendemo.

Hamid juga berjanji akan segera menindaklanjuti aspirasi petambak garam dengan mengirimkan surat pada pemerintah pusat. “Kami akan mengirim surat pada pusat,” tutupnya. (MR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto