maduraindepth.com – Menjelang masa kampanye Selasa (28/11) besok, tim pemenangan daerah Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo dan Mahfud MD (Gama) Bangkalan mulai menyusun strategi.
Ketua tim pemenangan Ganjar-Mahfud Bangkalan, Hasbullah Muhtarom menyampaikan, bahwa pihaknya optimis mendapatkan suara 60 persen suara di Bangkalan. Menurutnya, kampanye di Media Sosial (Medsos) akan di gencarkan untuk meraup suara dari kalangan anak muda.
“Tentunya kami akan gencarkan kampanye di Medsos, karena kan yang paling banyak suara anak muda dan mereka banyak bermain di Medsos,” tuturnya, Senin (27/11).
Diketahui, ada empat koalisi partai yang mengusung Ganjar – Mahfud untuk memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. Yakni PDI Perjuangan, PPP, Hanura dan Perindo.
“Kita akan berkampanye tetap mengacu pada sistem dan aturan yang berlaku, artinya semua perangkat pemerintah sampai ke tingkat perangkat desa, memang secara aktif tidak boleh memihak. Cuma kiat-kiat kita akan tetap bersilaturahmi kepada Kepala Desa, bahwa masyarakat di desa tersebut akan kita sosialisasikan terkait Gama itu,” pungkasnya. (RM/*)
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya DI SINI