Datangi Rumah Warga, Mahasiswa KPM IAI NATA Lakukan Sosialisasi Pencegahan Covid-19

Mahasiswa KPM IAI NATA Sampang saat melakukan sosialisasi pencegahan Covid-19 kepada warga, Selasa (21/7). (Nur/MI)

maduraindepth.com – Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19 di Indonesia, Mahasiswa Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) IAI Nazhatut Thullab Sampang melakukan sosialisasi pencegahan Covid-19 dengan mendatangi langsung ke rumah warga.

Sosialisasi tersebut dilakukan oleh Moh. Nuruddin mahasiswa jurusan Hukum Keluarga Islam (HKI) di Kampung Assenan, Desa Sawah Tengah, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang, Selasa (21/7).

banner auto

“Saya memberikan pemahaman kepada masyarakat agar bisa mengerti apa saja yang harus dilakukan ketika melakukan aktivitas di masa pandemi ini,” ujar Nuruddin kepada maduraindepth.com.

Dia mengatakan masih banyak masyarakat yang kurang mematuhi protokol kesehatan Covid-19 ketika melakukan aktivitas di luar rumah.

“Saya sering lihat ada masyarakat kalau pergi ke pasar gak pakai masker, kan bahaya. Makanya saya sampaikan ke masyarakat untuk selalu mematuhi apa yang dihimbau pemerintah,” tutur Mahasiswa yang akrab dipanggil Pepeng itu.

“Program kerja selama KPM ini tidak selesai di sosialisasi pencegahan Covid-19 saja, tapi nanti juga ada pembentukan kampung tangguh,” imbuh dia. (AW/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto