Bupati Pamekasan Blusukan Bagi-bagi Sembako dan Ingatkan Warga Taat Prokes

Pamekasan
Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam mengendarai kendaraan bermotor roda tiga kunjungi rumah warga. (FOTO: Umarul Faruk/MI)

maduraindepth.com – Bupati Pamekasan Baddrut Tamam blusukan ke desa-desa untuk memastikan kondisi masyarakat saat pandemi Covid-19. Ia mengendarai kendaraan bermotor roda tiga saat berkunjung ke rumah warga dan memberikan bantuan paket sembako di Desa Plakpak, Kecamatan Pegantenan, Sabtu (31/7).

“Seperti biasa, saya mendatangi warga tanpa pengawalan petugas. Kunjungan ini juga untuk memastikan kondisi masyarakat, terutama dalam situasi pandemi Covid-19 seperti sekarang,” kata Baddrut melalui kanal Facebook bernama Ra Baddrut Taman.

banner auto

Dikatakan, bantuan paket sembako yang didistribusikan kepada masyarakat sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah saat pemerintah pusat menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

“Saya memang rutin turun seperti ini, kadang saya malam-malam ke masyarakat tanpa sepengetahuan siapa-siapa,” terangnya.

Saat mengunjungi rumah-rumah warga, lanjut Baddrut, ia senantiasa memberikan motivasi untuk senantiasa berfikir positif dan sabar dalam menghadapi setiap musibah terutama saat pandemi Covid-19.

“Dalam kondisi sulit seperti sekarang, banyak orang sakit di sekitar kita. Karenanya nikmat sehat itu luar biasa,” ucapnya.

Orang nomor satu di Pamekasan itu juga terus mengingatkan masyarakat supaya tetap menerapkan protokol kesehatan untuk menekan penyebaran wabah Covid-19.

“Oleh sebab itu, ayo jaga kesehatan, patuhi protokol kesehatan (prokes) dengan cara memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas sebagai ikhtiar memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” tandasnya. (RUK/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto