banner 728x90

Alami Luka Bakar Parah, Pihak RS Ungkap Penyebab Kematian Novita Widya

Korban meninggal mobil terbakar masjid jamik sumenep
Mobil Agya nopol M 1891 TI dipasang garis polisi usai terjadi insiden kebakaran di depan Masjid Jamik Sumenep, Rabu (19/02). (Foto: IST)
banner 728x90

maduraindepth.com – Salah satu korban peristiwa kebakaran mobil di depan Masjid Jamik Sumenep telah meninggal. Korban tersebut bernama Novita Widya Ningrum(41), warga Desa Lalangon, Kecamatan Manding, Sumenep.

Kepala Seksi Informasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Sumenep Erfin Sukayati mengungkapkan kondisi korban saat tiba di fasilitas kesehatan (faskes) tersebut. Menurutnya, korban masuk ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) sekitar waktu maghrib pada Rabu (19/02).

banner 728x90 banner 728x90

“Saat tiba di RSUD kondisinya masih sadar, tapi memang parah. Dari IGD dipindah ke ICU,” ungkapnya, Sabtu (22/02).

Disampaikan, kondisi luka bakar yang dialami Korban Novita Widya saat tiba di RSUD, mencapai 80 persen di sekujur tubuh. Kata dia, dari semua luka bakar yang terdapat di tubuh korban secara merata dianggap parah.

“Kedalaman luka bakarnya mencapai 3 centimeter,” jelasnya.

Akibat luka bakar yang mencapai 80 persen di sekujur tubuh korban, lanjut Erfin, tingkat infeksinya menjadi lebih cepat meluas. Selama penanganan medis dilakukan, korban dipasangkan alat bantu pernafasan alias ventilator.

“Memakai ventilator, alat pembantu pernafasan. Jadi, korban meninggal karena gagal nafas,” pungkasnya. (bus/*)

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90