Tenaga Kerja Sumenep Masih Belum Siap Berangkat, Kadisnaker: Menunggu Selesainya Pilkades

UMK Sumenep 2020
Kepala Disnakertrans Sumenep, Muhammad Syahrial. (Foto: MR/MI)

maduraindepth.com – Tahun ini, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, bekerjasama dengan PT Hutama Karya Energi (HKE) akan mengirimkan tenaga kerja ke Kalimantan Timur. Namun sampai saat ini, rencana program tersebut masih belum siap dilaksanakan.

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Sumenep Muhammad Syahrial menjelaskan, sampai saat ini masih belum dilakukan pendataan peserta.

banner auto

“Kemarin sebenarnya sudah di data, tapi katanya tidak ada yang belum siap karena alasan masih akan menyelesaikan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades). Kalau dari kami sudah siap memberangkatkan,” ungkapnya, saat ditemui diruang kerjanya, Jumat (1/11).

Tenaga kerja yang dibutuhkan sekitar 1.500 orang itu akan dipekerjakan untuk menanam bibit kayu ekalatus. Kayu tersebut merupakan bahan dasar kertas dan kain celana jeans.

“Sebelum berangkat tentu para pekerja harus melengkapi data dulu, tapi ya mau gimana lagi, kalau masih mau menunggu Pilkades selesai,” katanya.

Menurutnya, pihaknya telah datang langsung ke lokasi penanaman kayu tersebut di Kabupaten Kutai Kertanegara, Provinsi Kalimantan Timur. Hal itu dimaksudkan untuk menyerap tenaga kerja yang ada di Kabupaten berlambang kuda terbang ini.

“Di Sumenep masih banyak angka pengangguran. Makanya, upaya kami memberangkatkan dalam program ini. Di Sumenep kan emang sedikit adanya perusahaan, jadi sangat kurang. Alternatifnya, peluangnya dengan program ini,” paparnya.

Baca juga:  Meski Negatif Covid-19, Belasan TKI Asal Sampang Diminta Isolasi Diri

Selain itu, kerjasama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep tersebut dilakukan dengan PT Hutama Karya Energi, kontraktor Sinar Mas Grup.

“Tapi kan begini, sebelum ada bukti, masyarakat banyak yang bertanya ini kerja apa dan sebagainya. Tapi setelah ada yang pulang dengan membawa hasil, maka program ini melalui Disnaker akan terus dikembangkan,” timpalnya.

Selain Disnaker Sumenep telah melakukan cek lokasi perkebunan berikut fasilitas untuk para pekerja yang disediakan oleh PT HKE. Hasilnya, lapangan pekerjaan tersebut dinilai layak. (MR/AJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto