maduraindepth.com – Bupati Sampang, H Slamet Junaidi menginginkan hubungan yang harmonis antara forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) dengan ulama dan tokoh masyarakat setempat.
Hal itu disampaikan Bupati saat memberikan sambutan pada acara silaturahmi forkopimda bersama ulama dan tokoh masyarakat Kabupaten Sampang, di pendapa Trunojoyo Sampang, Rabu (26/6/2019).
“Saya selaku Bupati, mewakili pemerintah daerah sangat menginginkan terciptanya kekompakan dengan para alim ulama maupun tokoh masyarakat di Kabupaten Sampang,” ujarnya.
Mantan anggota DPR RI dari partai Nasdem ini mengungkapkan, Kabupaten Sampang sejatinya masih termasuk daerah tertinggal dan tingkat perekonomiannya masih rendah. Karena itu, pihaknya sering meminta masukan, dukungan dan bantuan dari para tokoh agama dan masyarakat agar bisa membawa Kabupaten Sampang ke arah yang lebih baik lagi, khususnya dalam meningkatkan perekonomian.
Menurutnya, dengan terciptanya sinergitas antara Forkopimda dengan para ulama dan tokoh masyarakat, serta dukungan dari elemen kemasyarakatan, harapannya untuk mewujudkan Sampang Hebat Bermartabat dapat terwujud.
“Untuk itu, saya tekankan kepada seluruh OPD agar dalam membangun Kabupaten Sampang ini dengan niat yang tulus serta rasa memiliki,” tegasnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Forkopimda, Ulama, Tokoh Masyarakat, sejumlah kepala OPD, para camat, serta undangan lainnya. (AW)