maduraindepth.com – Sekitar 7.272 ribu lebih warga nahdliyin asal Kabupaten Sampang berbondong-bondong menuju Stadion Delta Sidoarjo untuk menyemarakkan peringatan satu abad Nahdlatul Ulama (NU). Mulai pengurus MWC NU, PC NU, lembaga, banom hingga ranting NU se Kabupaten Sampang ikut menghadiri kegiatan tersebut.
Ketua Tandfidziyah PC NU Sampang, KH. Mohammad Itqan Bhusiri mengaku bangga kepada warga nahdliyin yang hadir di 100 tahun hari lahir NU. Pasalnya, H-2 jumlah jamaah dari Sampang yang akan hadir di acara satu abad NU sangat tinggi. Hal itu bisa dilihat setiap harinya warga NU terus bertambah agar bisa hadir di acara itu.
“H-2 kami sudah melaporkan ke PBNU jumlah jamaah yang hadir di peringatan satu abad NU melalui googleform, jumlahnya perkiraan di atas 7.272 orang,” ucapnya, Senin (6/2).
Dia menyebut, membludaknya warga nahdliyin yang datang ke Sidoarjo karena rasa cinta kepada NU. “Ini moment refleski bagi warga NU, betapa besarnya orang tua kita dan para ulama mecintai NU demi peradaban manusia di Bumi Nusantara,” katanya.
Lebih lanjut, KH Itqan Bhusiri berpesan kepada seluruh rombongan resepsi peringatan satu abad NU, agar menata niat dan hati untuk bertaqwa. Kemudian menghayati betapa mulianya perjuangan para muasis NU untuk Indonesia.
“Mari kita memohon ampunan, memohon segala keberkahan, dan keselamatan untuk kita bangsa Indoensia di acara satu abad NU ini,” pesannya. (*)
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya Di Sini