maduraindepth.com – Wakil Bupati (Wabup) Sampang, H Ahmad Mahfudz, secara resmi membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029 di Pendopo Trunojoyo, Rabu (19/3/2025). Acara ini dihadiri unsur Forkopimda, Wakil Ketua DPRD Iwan Efendi, kepala dinas, camat, lurah, serta perwakilan organisasi pemuda, profesi, dan tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya, Wabup menegaskan bahwa forum ini merupakan tahapan penting dalam penyusunan RPJMD sesuai Permendagri No. 86 Tahun 2017. Tujuannya adalah untuk menyempurnakan rancangan awal RPJMD dengan mempertimbangkan berbagai aspirasi masyarakat.
“RPJMD ini bukan sekadar dokumen perencanaan, tetapi menjadi arah pembangunan Sampang lima tahun ke depan. Dengan adanya forum ini, kami ingin memastikan bahwa setiap kebijakan yang diambil benar-benar selaras dengan kebutuhan masyarakat,” ujar Ra Wabup.
Ia juga menekankan bahwa visi yang diusung, yaitu Sampang Hebat Bermartabat Plus, merupakan kelanjutan dari periode sebelumnya, namun dengan inovasi dan percepatan program yang lebih konkret.
“Kata ‘Plus’ bukan hanya sekadar tambahan. Ini mencerminkan penguatan dan perluasan program pembangunan, agar manfaatnya lebih luas bagi masyarakat,” tambahnya.
Ra Wabup memaparkan empat misi utama dalam RPJMD ini, yaitu peningkatan kualitas SDM dan kehidupan sosial, penguatan ekonomi berbasis agribisnis dan UKM, pembangunan infrastruktur yang lebih baik, serta tata kelola pemerintahan yang inovatif.
Selain agenda utama, dalam kesempatan tersebut juga digelar kegiatan santunan bagi anak yatim sebagai bentuk kepedulian sosial pemerintah daerah. Ra Wabup menyerahkan langsung santunan tersebut dan berharap doa dari anak-anak yatim dapat membawa keberkahan bagi pembangunan Sampang ke depan.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Sampang, Iwan Efendi, menegaskan bahwa RPJMD adalah dokumen strategis yang akan menjadi pedoman pembangunan daerah.
“Kami optimistis, di bawah kepemimpinan H Slamet Junaidi dan Ra Wabup, Sampang akan semakin maju dengan berbagai terobosan pembangunan,” ujarnya. (Pur/MH)