Ulang Tahun Ke 3 SNC Berlangsung Meriah

Sekda Sampang Yuliadi Setiawan, potong tumpeng bersama para bikers dari Sampang NMAX Community (SNC), Ahad, 15 September 2019. (AW/MI)

maduraindepth.com – Ulang tahun ke 3 Sampang NMAX Community (SNC) berlangsung meriah. Ratusan bikers dari berbagai daerah hadir dalam acara yang diselenggarakan di GOR Tenis Indoor Wijaya Kusuma, Sampang, Ahad (15/9/2019).

Ketua Umum SNC Arif Febrianto menjelaskan, kegiatan yang bertajuk ‘3rd Anniversary Sampang NMAX Community’ tersebut dihadiri oleh sekitar 300 biker komunitas NMAX dari berbagai daerah. Diantaranya Jakarta, Surabaya, Malang, Solo, Jogjakarta, Bali, Sumenep dan masih banyak lagi.

banner 728x90

“Alhamdulillah rekan-rekan bikers antusias. Kegiatan juga berjalan lancar,” jelasnya saat ditemui disela-sela acara.

Dalam kesempatan tersebut, Febri mengucapkan terimakasih kepada seluruh bikers yang hadir. Dia mengaku terharu dengan semangat persaudaraan yang ditunjukkan oleh rekan-rekanya sesama bikers.

“Saya senang sekali bisa berkumpul bersama rekan-rekan sesama biker dirumah saya, Sampang. Bukan hanya dari Madura, bahkan dari tempat yang jauh juga hadir,” katanya.

Kegiatan yang diadakan oleh SNC tersebut mendapat apresiasi dari berbagai pihak, salah satunya Pemkab Sampang. Seperti yang diungkapkan Sekda Sampang Yuliadi Setiawan.

Ditengah kesibukanya, pria yang akrab disapa Wawan itu menyempatkan diri hadir di lokasi kegiatan. Dalam kesempatan tersebut Wawan juga menyampaikan salam dari Bupati Sampang Slamet Junaidi.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Bahkan bapak bupati juga menaruh perhatian khusus dengan kegiatan positif semacam ini. Kami senang bisa menjadi tuan rumah tempat berkumpulnya rekan-rekan biker NMAX dari seluruh Indonesia,” ungkapnya.

Baca juga:  Ini yang Disampaikan Fraksi DPRD Sampang terhadap Pelaksanaan APBD 2021

Kegiatan ini sendiri diisi dengan berbagai kegiatan menarik. Salah satunya adalah pemutaran video potensi wisata yang ada di Kota Bahari Sampang.

“Kami juga berharap momen-momen seperti ini bisa menjadi potensi pengenalan destinasi wisata yang ada disini (Sampang),” pungkasnya. (AJ/AW)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *