Sambut HUT Kemerdekaan ke 78 RI, Pragaan Fair Libatkan UMKM dari 14 Desa

Pragaan Fair Sumenep 2023
Pembukaan Pragaan Fair 2023 ditandai dengan pelepasan balon. (Foto: Arif/MID)

maduraindepth.com – Forum Pemuda UMKM Sumenep bersama Pemerintah Kecamatan Pragaan menggelar Pragaan Fair Sumenep 2023 dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke 78 Republik Indonesia (RI). Acara yang digelar di Lapangan Ar-Rahman, Kecamatan Pragaan, Sumenep, itu dijadwalkan berlangsung selama dua pekan, mulai 2-14 Agustus 2023.

Pragaan Fair 2023 dihadiri Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Sumenep dan Muspika Pragaan. Event itu diikuti UMKM dari 14 desa se Kecamatan Pragaan dan 40 pedagang kaki lima (PKL).

banner 728x90

“Hadirnya UMKM di acara tersebut untuk meningkatkan ekonomi masyarakat. Untuk UMKM dari setiap desa itu dilombakan, ada penilaian dari juri,” ujar Camat Pragaan, Heru Cahyono.

Hut ke 78 RI Pragaan Fair Sumenep 2023
Ribuan masyarakat ikut meriahkan pembukaan Pragaan Fair Sumenep 2023. (Foto: Arif/MID)

Sementara itu, Kepala Disbudporapar Sumenep, Moh Iksan menyambut baik pagelaran itu. Menurut dia, ajang tersebut diharapkan menjadi pemicu pemulihan ekonomi di Kecamatan Pragaan pasca pandemi Covid-19.

“Kami harap kegiatan ini bisa memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat,” harapnya.

Perlu diketahui, acara pembukaan Pragaan Fair Sumenep 2023 disaksikan sekitar 10 ribu pengunjung. Masyarakat dihibut dengan beragam sajian pertunjukan, seperti jaran serek dan musik ul-daul. (*)

Dapatkan Informasi Menarik Lainnya DI SINI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *