Lagi, 21 Pengungsi Wamena Asal Sampang Dipulangkan

Bupati Sampang H Slamet Junaidi menjemput warga Sampang korban kerusuhan Wamena di kantor Bakorwil Malang, Rabu, 2 Oktober 2019 (Foto: Istimewa)

maduraindepth.com – Sebanyak 21 pengungsi Wamena, Papua, asal Sampang kembali dipulangkan. Mereka tiba di Bandara Abd Rahman Saleh, Malang, dengan diangkut pesawat Hercules, Rabu (2/9/2019).

21 pengungsi asal Sampang tersebut tiba bersama dengan pengungsi asal Surabaya, Probolinggo, Lumajang
dan Malang.

banner auto

Dari Bandara, pengungsi kemudian dibawa ke kantor Bakorwil Malang untuk dilakukan pendataan ulang dan diberi Santunan.

“Yang dari Sampang 21 jiwa. lima jiwa diantaranya itu anak-anak,” ujar Yulis Juwaidi, Kabag Humas Pemkab Sampang, melalui sambungan selular, Rabu (2/10).

Dijelaskan, saat ini para pengungsi sedang dalam perjalanan menuju pendopo Trunojoyo Sampang.

“Tadi Bupati H Slamet Junaidi langsung yang menjemput pengungsi,” tutupnya. (AW)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto