Jumlah Kasus Positif COVID-19 di Sampang Memprihatinkan, Selang Sehari Tembus 718

COVID-19 Sampang
Peta sebaran COVID-19 di Sampang. (FOTO: Istimewa)

maduraindepth.com – Angka kasus positif COVID-19 di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, kian memprihatinkan. Dalam dua hari terakhir, Kamis (21/1) – Jumat (22/1), tercatat ada sebanyak 718 orang dinyatakan terkonfirmasi positif virus Corona.

Pada Kamis (21/1) lalu, grafik jumlah kasus COVID-19 sebanyak 704 orang. Sehari kemudian, naik menjadi 718 kasus.

banner auto

“Iya hanya berselang satu hari sudah naik, bertambah 14 orang, sangat memprihatinkan,” ujar Plt. Kepala Dinas (Dinkes) Kesehatan Agus Mulyadi saat dikonfirmasi, Jumat (22/1).

Agus memaparkan, berdasarkan data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Sampang jumlah tersebut tersebar di 14 kecamatan di Kota Bahari. Rinciannya Kecamatan Banyuates 21 kasus, Ketapang 10, Sokobanah 13 dan Tambelangan 8.

Kemudian di Robatal 11 kasus, Karang Penang 9, Kedungdung 24, Jrengik 36, Omben 26 dan Torjun 30. Sementara di Kecamatan Kota Sampang 428, Sreseh 40, Pangarengan 20 dan Camplong 42.

Dari jumlah 14 kecamatan yang ada hanya Kecamatan Kota Sampang yang berada di zona merah dengan jumlah 428 terkonfirmasi COVID-19. Sedangkan di 13 Kecamatan lainnya tergolong zona kuning.

Agus Mulyadi menghimbau agar masyarakat tetap berada di rumah jika tidak terlalu mendesak untuk berpergian. Di samping itu, ia juga menghimbau agar tetap menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker jika keluar rumah, selalu cuci tangan dan menjaga jarak.

Baca juga:  Prabowo Menang di Sampang, Pendukung Jokowi Blokade Jalan

“Mari tetap waspada dan bersama kita cegah untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona,” tutupnya. (Alim/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto