IKBAL Bakorda Sampang Datangkan Motivator untuk Peserta Bimbingan

Motivator bimbingan ikbal bakorda sampang
Foto bersama usai kegiatan bimbingan dan studi kemasyarakatan IKBAL Bakorda Sampang. (Foto: IST)

maduraindepth.com – Ikatan Keluarga Besar Al-Amien Prenduan (IKBAL) Bakorda Sampang mendatangkan seorang konseling dan juga motivator, yaitu Ustadz Untung Rifai untuk memberikan motivasi bagi peserta bimbingan dan studi kemasyarakatan, Rabu (29/05).

Kepada peserta, dia memberi arahan tentang cara memotivasi diri saat berada di titik terendah. “Ketika pikiran kalian sedang lelah, lakukanlah cara yang sering di pakai oleh orang di sekitar. Yaitu, tegakkan badan dan pejamkan mata lalu dengarkanlah suara yang ada di sekitarmu maka kalian merasa rileks,” ucap Ustadz Untung.

Dia juga memberikan motivasi dengan cara membuat pohon kecemasan dan harapan pada saat program bimbingan berlangsung.

“Ada pepatah menyatakan, experience is the best teacher,” tuturnya kepada peserta.

Sementara itu, Kabid Dakwah dan Pendidikan IKBAL Bakorda Sampang Ustadz Abdul Hayat mengucapkan terima kasih kepada Ustadz Untung Rifa’i. “Saya ingin antum-antum (Peserta, Red) mendengarkan apa yang dibicarakan, karena ilmu beliau ini sangat paham dalam segi konseling dan motivasi,” tutupnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *