Besok, Bupati Sampang Siap Divaksin COVID-19

Bupati Sampang Vaksin
Bupati Sampang Slamet Junaidi. (FOTO: Shutterstock/MI)

maduraindepth.com – Bupati Slamet Junaidi menyatakan kesiapannya menjadi orang pertama di Kabupaten Sampang yang disuntik vaksin COVID-19.

“Tentunya kami sangat siap,” tegas bupati yang karib disapa H. Idi tersebut, dihubungi maduraindepth.com, Rabu (27/1) siang.

banner auto

H. Idi mengungkapkan, vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Sampang akan dilaksanakan pada Kamis (28/1) besok di Pendopo Trunojoyo.

Penyuntikan vaksin Sinovac tersebut diprioritaskan kepada tenaga kesehatan (Nakes).

Meski demikian, H. Idi menyatakan kesiapannya menjadi orang pertama yang divaksin COVID-19 sebelum para nakes.

“Kami besok siap memvaksin diri berikut Forkopimda,” ujarnya.

Menurutnya, ada masyarakat di Kabupaten Sampang yang takut atau resah dengan vaksinasi COVID-19.

Hal itu, kata H. Idi, karena tidak tahu soal vaksin atau karena termakan isu hoaks yang beredar di media sosial.

Sebab itu, dia meminta masyarakat agar tidak takut dengan vaksinasi COVID-19. Sebab, pada Kamis (28/1) besok dirinya bersama Forkopimda akan membuktikan bahwa vaksin tersebut aman.

“Tentunya masyarakat jangan takut. Kami dari Forkopimda akan vaksin dulu. Kami akan buktikan sendiri,” tandasnya. (MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto