Rencana Distribusi Logistik, KPU Pamekasan Tekan Tanggung Jawab Penuh Petugas

Suasana koordinasi pendistribusian logistik Pilkada, KPU Pamekasan. (Foto: Rafi/MID)

maduraindepth.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pamekasan, melakukan koordinasi pendistribusian logistik kebutuhan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

Terlibat jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), PLN, BTN, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kabupaten Pamekasan.

Ketua KPU Pamekasan, Mahdi menyampaikan, koordinasi dilakukan guna memastikan kesiapan pendistribusian logistik Pilkada dari gudang sampai ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Pendistribusian logistik kebutuhan Pilkada Pamekasan, pihaknya mengaku telah merencanakan dan dapat dilakukan pada 23 November 2024 ke PPK, PPS hingga TPS.

“Kami menekankan pentingnya kesiapsiagaan dalam menjaga kelancaran distribusi logistik yang sangat vital untuk kelancaran Pilkada,” ujarnya, Kamis (21/11).

Mahdi menegaskan, pendistribusian logistik Pilkada sangat membutuhkan pengawasan ketat demi mencegah kejadian kecurangan yang dapat menimbulkan kegaduhan terhadap masyarakat.

“Kami ingin memastikan seluruh petugas yang terlibat dapat menjaga kelancaran, keamanan, dan kondusifitas Pilkada pada 27 November 2024 mendatang,” imbuhnya.

Upaya mewujudkan Pilkada kondusif, aman dan adil, pihaknya meminta seluruh petugas untuk bertanggung jawab penuh dalam menjaga integritas proses penyelenggaraan Pilkada.

“Seluruh elemen yang terlibat dapat bekerja sama untuk memastikan, bahwa logistik Pilkada sampai tepat waktu dalam kondisi baik. Sehingga proses demokrasi di Pamekasan dapat berjalan dengan lancar dan sukses,” pungkasnya. (Rafi/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *