Pemkab Pamekasan Bentuk Satgas Kedaruratan Bencana

Satgas Kedaruratan Pamekasan
Rapat pembentukan Satgas Kedaruratan Kabupaten Pamekasan dihadiri unsur TNI, Polri dan OPD terkait, Senin (12/4). (Foto: Umarul Faruk/MI)

maduraindepth.com – Dalam rangka melaksanakan penanganan tanggap darurat bencana, Pemkab Pamekasan membentuk Satuan Tugas (Satgas) Kedaruratan Bencana, Senin (12/4).

Kepala Bidang Kesiap siagaan dan Pencegahan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pamekasan Amir Jabar menyampaikan, koordinasi dan kolaborasi serta sinergi dalam upaya penanggulangan bencana di Pamekasan sangat penting dilakukan.

“Hasil rapat, semua OPD sepakat untuk bersinergi dalam penanganan bencana, baik pra, saat dan pasca bencana. Juga dibuat regulasi sebagai payung hukum adanya Satgas. Berisi pembagian tugas yang jelas sesuai tupoksi dan kewenangan OPD,” ungkapnya.

Amin mengatakan, dalam penanggulangan bencana, butuh penanganan yang tepat dan dikoordinasikan dalam satu komando.

“Semua OPD sepakat untuk bersinergi dalam penanganan bencana, dan kesepakatan untuk dibuat regulasi sebagai payung hukum adanya Satgas,” ucap Amin.

Selain itu, dia berharap dengan sinergitas antar OPD dalam penanganan bencana dapat meningkatkan Indek Ketahanan Daerah (IKD) di Kabupaten Pamekasan.

“Diharapkan pada tahun 2021 ini IKD Pamekasan bisa meningkat,” tutupnya. (RUK/BAD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *