Pasar Kamal Dilalap Api, 20 Lapak Hangus Terbakar

Pasar kamal terbakar
Kebakaran di Pasar Kamal, Bangkalan. (Tangkapan layar)

maduraindepth.com – Pasar Baru Kamal Bangkalan terbakar, Rabu (12/4) sekitar pukul 00.30 dini hari. Api melalap sejumlah lapak pedagang di pasar tradisional yang terletak di Desa Banyuajuh, Kamal, Bangkalan.

Sebanyak tiga unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. Petugas dibantu warga terus berjibaku dengan si jago merah hingga sekitar pukul 03.00.

banner auto

Berdasarkan penuturan warga, api merembet dan membakar puluhan lapak di bagian Selatan pasar. “Tiba-tiba ramai. Katanya Pasar Kamal terbakar. Kemudian banyak orang datang ke lokasi,” ujar Basir, salah satu warga yang berada di lokasi kejadian.

Dia menyebut, petugas dan warga sempat kesulitan untuk menjinakkan api. Sebab kondisi api terus membesar dan merembet ke sejumlah tempat pedagang.

Sementara itu, informasi yang dihimpun media ini, sekitar 20 lapak pedagang hangus akibat kebakaran di Pasar Kamal tersebut. Api diduga berasal dari salah satu tempat pedagang dan kobaran api meluas ke lapak lainnya.

Belum ada keterangan pasti dari pihak terkait mengenai insiden kebakaran Pasar Kamal itu. Namun, dugaan sementara kebakaran dikarenakan konsleting listrik. (*)

Dapatkan Informasi Menarik Lainnya Di Sini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto