maduraindepth.com – Memperingati Hari Anak Nasional (HAN) yang jatuh pada 23 Juli 2020, Sampang Young Inspiration (SYI) berharap pandemi Covid-19 segera berakhir dan kembali membuka kelas inspirasi. Hal ini disampaikan oleh Roudlotul Jannah, salah seorang inspirator SYI kepada maduraindepth.com, Kamis (23/7).
Menurut dia, pandemi Covid-19 menjadi penghalang bagi Sampang Young Inspiration untuk kembali membuka kelas inspirasi untuk para siswa di sejumlah sekolah. Tujuannya agar para generasi bangsa tersebut semangat belajar dan termotivasi memiliki cita-cita yang tinggi.
Sasar Sekolah Terpencil
Dalam kelas inspirasi, ungkap Roudlotul Jannah, Sampang Young Inspiration menyasar sekolah-sekolah yang berada di daerah terpencil atau pelosok desa untuk memberikan semangat kepada para siswa agar lebih giat belajar dan bisa menggapai cita-cita.
“Iya, kita tuh kesana buat ngenalin semua profesi, buat mereka terinspirasi agar lebih semangat dalam mengejar cita-citanya, bukan hanya seperti yang mereka lihat aja, akan tetapi banyak profesi diluar sana yang kita kenalkan kepada mereka agar memiliki keinginan besar dan menjadi orang sukses,” katanya.
Dijelaskannya, Sampang Young Inspiration menginspirasi siswa yang berada di daerah terpencil, dimana akses jalannya sangat ekstrim dan sulit dilalui karena kurang mendapat perhatian pemerintah.
“Kalau di Sampang Young Inspiration, semuanya membimbing untuk belajar gak ada profesi atau apapun. Kami mengajak siswa agar lebih semangat belajar dan fokus pada masa depan,” tambahnya.
Dia menambahkan, bahwa dalam kelas inspirasi, pihaknya menjadi fasilitator sekaligus panitia rombongan belajar (rombel) untuk menginspirasi para siswa.
“Untuk pengajar Sampang Young Inspiration membuka rekrutmen relawan pengajar,” imbuhnya.
Mahasiswi IAIN Madura, Pamekasan ini juga mengucapkan selamat Hari Anak Nasional 23 Juli 2020. Di masa pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir ini, Roudlotul Jannah mengaku merindukan kebersamaan dengan para siswa.
Dia berharap, dengan adanya Sampang Young Inspiration kabupaten Sampang dapat memiliki banyak siswa-siswa berprestasi, hingga kedepan mampu membawa nama baik Sampang di tingkat nasional maupun internasional.
“Selamat Hari Anak Nasional. Semoga anak-anak di kabupaten Sampang menjadi anak yang cerdas dan berprestasi,” pungkasnya.(RIF/AW)