Di Bangkalan ODR 253 dan PDP 2, Kepala DPMD Minta Kades Ikut Andil Cegah Corona

Peta penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bangkalan. (Sumber Dinkes Bangkalan)

maduraindepth.com – Jumlah orang dalam risik (ODR) virus corona di Kabupaten Bangkalan per 22 Maret mencapai 253 orang. Sementara pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak dua orang.

Data ODR dan PDP tersebut berdasarkan sumber dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Bangkalan. Jumlah tersebut menyebar di 21 kecamatan.

Berikut rincian kecamatan yang masuk ODR dan PDP di Kabupaten Bangkalan:

1. Kamal : 20 orang (ODR:19 , PDP : 1)
2. Kokop : 21
3. Kwanyar : 5
4. Tragah : 11
5.  Konang : 7
6. Klampis : 38 ( ODR :  37 , PDP : 1 )
7. Tanah Merah : 23
8. Geger : 30
9. Socah : 7
10. Jaddih : 2
11. Tongguh : 3
12. Sepulu : 21
13. Banjar : 2
14. Galis : 8
15. Arosbaya : 9
16. Burneh : 3
17. Sukolilo : 17
18. Bangkalan : 8
19. Tanjung Bumi : 15
20. Kedundung : 2
21. Blega : 3

Terkait penyebaran ODP dan PDP di 21 kecamatan tersebut, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Bangkalan, Ahmad Ahadiyan mengimbau kepada para kepala desa untuk ikut serta memerangi Covid-19.

“Karena maraknya virus Corona, maka kami imbau kepada kepala desa di Kabupaten Bangkalan supaya tetap mengecek warganya, takut ada yang datang dari daerah terpapar virus corona,” kata pria yang kerap disapa Dhiet itu, Senin (23/3).

Mantan Camat Kamal itu meminta kepada para Kades agar melaporkan kepada instansi terkait apabila ada warganya terjangkit gejala yang mirip dengan penyakit virus corona. Apalagi baru datang dari daerah yang sudah terpapar.

Baca juga:  Dampak Virus Corona, UN di Bangkalan Ditiadakan

“Agar mendata dan memberi tahu kepada instnasi terkait. Seperti bidan atau Puskesmas setempat, agar ada pengawasan,” pungkasnya. (AR/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto