maduraindepth.com – Kompetisi bola basket PURA 3×3 17th Anniversary yang digelar Minggu (12/5), mendapat apresiasi dari Husky-CNOOC Madura Limited (HCML). Salah satu KKKS yang beroperasi di perairan Madura itu langsung memboyong dua timnya.
Head of Field Relations HCML, Ali Aliyuddin mengatakan, partisipasi tim basket HCML dalam kompetisi itu atas dasar undangan dari club Putra Sakera selaku penyelenggara. ”Tim basket HCML pun merasa bangga diberi kesempatan untuk turut bertanding di event yang bernilai positif ini,” terang Ali yang hadir langsung ke lokasi kompetisi, di Sampang Sport Centre.
Ali berharap, kehadiran dua tim basket yang pemainnya berlatar belakang karyawan HCML tersebut semakin menguatkan hubungan baik HCML dengan masyarakat Sampang. “Ini merupakan bentuk nyata dari visi-misi HCML untuk menjadi tetangga yang baik bagi masyarakat sekitar,” tuturnya.
Selama pembukaan berlangsung, Ali tampak duduk di bawah tenda VIP bersama ketua Perbasi Sampang Iwan Suhadi dan Ketua Perbasi Provinsi Jawa Timur Grace Evi Ekawati. Di sela-sela pertemuan tersebut, Ali sempat menjelaskan bahwa pemain dari HCML adalah karyawan yang bertugas di Kantor Jakarta dan Surabaya.
Pernyataan tersebut direspons dengan wajah kaget lalu senyum lebar Grace Evi Ekawati. Perempuan yang akrab disapa Mama Evi itupun balik mengapresiasi sikap HCML yang ikut mendukung kompetisi bola basket di daerah.
Apresiasi Mama Evi kepada HCML juga ditunjukkan saat dirinya membagikan doorprize usai membuka acara. “Apa kepanjangan HCML. Ayo yang tahu dapat hadiah?,” ucap Mama Evi disambut acungan peserta kompetisi.
Selain itu, Mama Evi menyampaikan kekagumannya kepada Kabupaten Sampang. Menurut dia, Sampang luar biasa. “Sampang itu tidak bisa kita sepelekan, Sampang sudah luar biasa,” terang Mama Evi yang juga mengukuhkan Pengurus Perbasi Sampang sebelum kompetisi dimulai.
Sementara itu, Ketua Perbasi Sampang Iwan Suhadi usai dikukuhkan menyampaikan terima kasinya atas dukungan dari semua pihak. ”Ayo kita buktikan basket Sampang bisa berprestasi,” terang pria yang juga menjabat Kapolsek Pangarengan itu.
Terpisah, Ketua Panitia, Sugianto menjelaskan, turnamen se Jawa Timur tersebut juga dibarengkan dengan pengukuhan pengurus kabupaten (Pengkab) Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Sampang periode 2023-2027.
“Alhamdulillah peserta sangat antusias dan diluar ekspektasi kami. Tujuan utama kompetisi ini untuk membangkitkan semangat bola basket di Madura khususnya Sampang,” terang Sugianto.
Perlu diketahui, peserta dalam Kompetisi PURA 3×3 17th Anniversary dibagi dua kategori. Kategori umum diikuti oleh 22 tim dan dan kategori Umur 18 (KU-18) diikuti 9 tim putra dan 12 tim putri. Kategori umum juara 1 diraih Sumenep All Star (SAS) dan Firman Fans Club sebagai runner up. Sedangkan KU-18 putra juara Atom Mansa Sumenep dan juara 2 dari Taruna Sumenep. Untuk KU-18 putri juara 1 Atom Mansa D dan juara 2 Atom Mansa B. (*)
Baca Berita Menarik Lainnya DI SINI