maduraindepth.com – Video berdurasi 28 detik yang memperlihatkan mayat pria tergeletak di pinggir jalan Desa Bapelle, Kecamatan Robatal, Sampang, viral di media sosial. Dalam video itu, korban memakai kaos biru dan sarung merah, ditemukan dekat sepeda motor Honda Beat yang terjatuh.
Kapolres Sampang AKBP Hartono membenarkan kejadian tersebut. “Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 10.00 WIB di Desa Melkok Timur, Kecamatan Robatal,” ujarnya, Senin (27/1/2025).
Polisi langsung mendatangi lokasi setelah mendapat laporan. Kapolsek Robatal dan Kasat Reskrim Polres Sampang kini menyelidiki dugaan pembunuhan atau penganiayaan yang menyebabkan korban meninggal dunia.
Korban diketahui berinisial Y (35), warga Dusun Melkok Timur, Desa Bapelle. Jenazah telah dibawa ke RSUD Mohammad Zyn untuk diautopsi guna memastikan penyebab kematian.
“Kami masih menyelidiki motif kejadian ini. Kasus ditangani oleh Satreskrim Polres Sampang,” tegas AKBP Hartono.
Polisi mengimbau masyarakat untuk tidak membuat asumsi dan menunggu hasil resmi penyelidikan. Kejadian ini menjadi perhatian serius untuk memastikan proses hukum berjalan sesuai prosedur. (Pur/MH)