maduraindepth.com – Dokter Spesialis Anak RSUD dr Moh Anwar Sumenep, dr Anita Febriana berbagi tips untuk merawat bayi prematur di rumah. Tips sederhana ini, dapat dilakukan oleh siapa saja.
Dokter Anita Febriana mengatakan, bawa bayi prematur pada dasarnya memang memerlukan perlakuan khusus dalam perawatannya. Supaya, bayi tersebut bisa tumbuh berkembang dengan maksimal dan sehat.
Tips pertama yang perlu dilakukan dalam merawat bayi prematur di rumah, yaitu menjaga kebersihan pada bayi. Pada dasarnya, menjaga kebersihan harus dilakukan pada semua bayi. Baik yang prematur atau bahkan tidak.
Tetapi, yang membedakan adalah cara dalam menjaga kebersihannya. Untuk bayi normal pada umumnya, dapat dimandikan satu sampai dua kali sehari. Tetapi, khusus bayi prematur, sebaiknya tidak dimandikan atau cukup dilap saja.
“Selama tali pusar belum lepas, sebaiknya dilap saja. Sebab, jika dimandikan, dapat menyebabkan bayi kedinginan,” jelasnya.
Selain itu, bayi yang lahir prematur, tidak boleh tidak minum dalam waktu lebih dari tiga jam. Hal tersebut, untuk menjaga agar gula darah pada bayi tidak rendah. Bahkan, jika pun bayi sedang tidur, harus dibangunkan untuk minum paling lama per tiga jam.
Tips berikutnya, bayi prematur tidak boleh kedinginan. Untuk itu, maka dapat dilakukan metode kanguru. Caranya, yaitu menempelkan kulit bayi pada kulit orang lain yang menggendingnya. Kemudian, ditutupi dengan selendang.
“Metode kanguru ini, dapat dilakukan oleh siapa saja. Itu, fungsinya lebih bagus dibandingkan dengan inkubator,” katanya.
Selain bermanfaat untuk kesehatan bayi, lanjut dr. Anita, metode kanguru juga dapat menciptakan kenyaman dan ketenangan bayi. Sehingga, ikatan antara bayi dengan keluarganya yang menggendong, bisa menjadi makin kuat.
“Makin sering dilakukan metode kanguru, dapat membuat ikatan bayi dengan keluarga menjadi makin kuat. Sehingga, bayi merasa lebih nyaman,” pungkasnya. (bus/*)