Polres Sampang Siapkan Dua Bus Gratis Rute Surabaya dan Jakarta, Arus Balik Lebaran 2023

bus gratis polres sampang
Petugas kepolisian saat mengatur arus lalu lintas di Sampang. (Foto: Polres Sampang for MID)

maduraindepth.com – Polres Sampang sediakan dua bus gratis bagi masyarakat pada arus balik lebaran Idul Fitri 2023. Dua bus gratis itu disediakan untuk tujuan Surabaya dan Jakarta.

“Mudik balik gratis akan dilaksanakan pada Jumat 28 April 2023 pukul 09.00 dan diberangkatkan langsung oleh Kapolres Sampang AKBP Siswantoro,” ucap Kasat Lantas Polres Sampang AKP T. Yudho Prastyawan, Selasa (25/4).

banner 728x90

Sementara, pembukaan pendaftaran mudik balik menggunakan bus gratis dimulai pada Rabu 26 April 2023 pukul 08.00 dan dikhususkan untuk warga asli Sampang. Syaratnya, dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk Eletronik (E-KTP) saat mendaftar ke kantor Sat Lantas Polres Sampang.

“Dari dua bus, satu bus berisi penumpang 50 pemudik akan berangkat dari Sampang menuju terminal Purabaya (Bungurasih) Surabaya, untuk satu bus lagi berisi 50 pemudik, diberangkatkan dari Sampang menuju terminal Pulo Gebang Jakarta,” terangnya.

Sedangkan, bagi masyarakat yang akan mengikuti mudik balik gratis Polres Sampang, agar menghubungi nomor hotline terlebih dahulu yaitu 081931040979 (Aiptu Mashudi) dan 087863571983 (Bripka Rudi). Mengingat, adanya batasan penumpang.

“Semoga mudik balik gratis ini bisa bermanfaat dan membantu masyarakat Sampang, yang akan menuju Surabaya dan Jakarta dengan selamatan, aman dan nyaman,” pungkasnya. (Alim/*)

Dapatkan Informasi Menarik Lainnya Di Sini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *