Mengunjungi Rumah Produksi APD Corona di Kabupaten Sumenep

Proses pembuatan faceshield di rumah produksi relawan Gusdurian Peduli, di Desa Kolor, Kecamatan Kota, Sumenep, Sabtu (11/4). (Foto: AJ/MI)

maduraindepth.com – Merebaknya virus Corona atau Covid-19 membuat masyarakat resah. Bersamaan dengan hal ini, muncul banyak pihak yang peduli dengan kondisi tersebut. Salah satunya adalah para relawan Gusdurian peduli.

Di Kabupaten Sumenep, para relawean Gusdurian peduli bahkan telah membuat rumah produksi alat pelindung diri (APD). Dalam hal ini, para relawan Gusdurian peduli menggandeng banyak pihak, seperti Pramuka dan pihak swasta. Selain itu, mereka juga telah mengadakan kerjasama dengan pemerintah.

Wakil Koordinator Gusdurian Peduli Kabupaten Sumenep Moh. Rizki Lazuardi Ramadhan menjelaskan, pihaknya telah membuat rumah produksi APD berbentuk face shield alat pelindung wajah. ”Kami ini relawan yang mengelola pembuatan faceshield. Kami membagikanya kepada tenaga medis dan relawan yang ada digaris depan,” jelasnya saat ditemui Sabtu (11/4).

Rumah produksi ini sendiri berada di klinik Griya Sehat Madasakti di Jalan Adhirasa, Desa Kolor Sumenep. Rizki selaku pemilik dari klinik tersebut senagaja menjadikan sebagian ruangan kliniknya untuk lokasi pembuatan faceshield. ”Selama bisa dimanfaatkan untuk kebaikan bersama, saya rasa tidak masalah,” kata pria yang belum berkeluarga itu.

Menurut dia, dalam sehari pihaknya mampu memproduksi 30-50 buah faceshield. Kermudian, faceshield tersebut didistribusikan ke RSUD dan Puskesmas di Kabupaten Sumenep serta relawan yang bekerja di lapangan.

Selain membuat faceshield, lanjut dia, pihaknya juga sering membagikan masker dan sembako kepada masyarakat Sumenep. ”Kalau kegiatan kami banyak, selain bagi-bagi APD juga ada bagi-bagi sembako, sosialisasi dan juga membantu relawan yang ada di garis depan,” pungkasnya. (AJ/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto