Cara Membuat Jemblem Singkong

Jemblem Singkong
Jemblem Singkong. (Istimewa)

maduraindepth.com – Singkong merupakan salah satu tanaman tropis dengan nama latin Manihot utilissima. Di Indonesia, singkong atau ubi kayu ini menjadi salah satu jenis tanaman ketahanan pangan.

Khususnya di Madura. Jika stok beras mulai menipis, singkong ini menjadi alternatifnya. Namun perlu diketahui, rupanya singkong tidak hanya menjadi bahan pangan saja, melainkan juga bisa dibuat aneka jajanan. Seperti Jemblem.

banner auto

Jemblem sendiri merupakan salah satu jajanan khas Madura dengan isian gula merah di dalamnya. Sensasi rasanya yang khas dan manis membuat jajanan yang satu ini terus diminati hingga sekarang.

Nah, berikut resep mudah membuat jemblem. Resep yang kami sajikan ini bisa pembaca coba di rumah.

1. Bahan yang Diperlukan
– Singkong 500 gram
– Garam secukupnya
– Gula Merah yang sudah diserut (untuk bahan isian)

2. Cara Membuat Jemblem
– Kupas dan cuci singkong hingga bersih,
– Singkong yang sudah dibersihkan sebagian dikukus dan sebagian yang lain diparut,
– Singkong yang sudah dikukus dihaluskan,
– Setelah dihaluskan dicampur dengan parutan singkong menjadi satu adonan,
– Tambahkan garam secukupnya,
– Adonan Jemblem dibentuk bulat dan pipihkan hingga melebar,
– Masukkan gula merah ke dalam adonan yang sudah dipipihkan,
– Selanjutnya gula merah dibungkus dengan adonan hingga tak terlihat,
– Kemudian adonan digulung hingga berbentuk bulat,
– Goreng hingga warna berubah kecokelatan
– Sajikan

Baca juga:  Benarkah Wisata Gua Soekarno Dihuni Makhluk Astral?

Demikian cara membuat Jemblem ala Alvi Syahrina Qadariyah. Pembaca bisa mencoba resep ini di rumah. (MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto