maduraindepth.com – Dalam rangka melayani warga kepulauan yang hendak kembali ke perantauan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menyediakan angkutan kapal laut gratis pada masa arus balik lebaran 2023. Sejumlah armada laut disiagakan untuk melayani masyarakat kepulauan yang akan menyeberang ke Pelabuhan Kalinget.
Armada laut yang disediakan pada program kapal gratis arus balik lebaran tahun ini di antaranya KMP Wicitra Dharma dan KMP Dharma Kartika. Kemudian KMP Dharma Bahari Sumekar III, KM Munggiyango Hulalo, KM Sabuk Nusantara 91 dan 92.
Rute yang dilayani meliputi Kepulauan Raas, Sapudi, Sapeken, dan Kangean. Termasuk dari Kepulauan Masalembu menuju Kalianget, Sumenep.
Bupati Sumenep Achmad Fauzi menjelaskan, kapal laut itu disiapkan untuk melakukan pelayanan secara gratis kepada masyarakat kepulauan untuk menuju Pelabuhan Kalianget. Diharapkan, masyarakat memanfaatkan program arus balik gratis dengan kapal laut ini.
Dia menambahkan, pelayanan ini merupakan lanjutan dari program sebelumnya, yaitu mudik gratis kapal laut menuju kecamatan di kepulauan.
“Kami berupaya memberikan pelayanan optimal untuk arus balik dari kepulauan ini, dengan harapan programnya bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan moda transportasi laut,” pungkasnya. (*)
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya Di Sini