Terima Bantuan Pasca Rumah Terbakar, Masdi: Saya Berlari Selamatkan Diri

Bantuan pasca rumah terbakar
Korban menerima bantuan dari Dinsos Sampang, Senin, 4 April 2022. (FOTO: Alimuddin/MI)

maduraindepth.comMasdi (65) warga Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang menerima bantuan dari pemerintah daerah setempat. Bantuan yang disalurkan pada Senin (4/4) itu sebagai wujud empati atas musibah yang dialami Masdi dan keluarga.

Masdi merupakan korban musibah kebakaran. Rumahnya hangus dilalap si jago merah beberapa waktu lalu.

banner auto

“Kami bantu sebagai bentuk perhatian khusus Pemerintah Daerah kepada warga yang tertimpa musibah,” ujar Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Fadeli melalui pejabat Pekerja Sosial Muda, Ali Imron.

Tonton Video

[td_block_video_youtube playlist_title=”” playlist_yt=”LzNQnOsRybI,vKXMCTJEZJc,jM2tnK8eQsY,njWGG7KIr4Q,KFtVg8naWhw,nflb-3i8eNs,x90ACKIjOdA,qBfZrdWK4bk,2j0JjpjlDGo” playlist_auto_play=”0″]

Masdi berterima kasih atas bantuan yang diterimanya. Menurutnya bantuan itu bisa meringankan beban yang dipikulnya pasca rumahnya hangus terbakar.

Ia menceritakan, kebakaran terjadi pada Minggu sekitar pukul 12.30 WIB. Kala itu dirinya baru saja selesai menunaikan salat Zuhur di musala dan hendak masuk ke dalam rumah untuk istirahat siang.

Sebelum terlelap, Masdi melihat ada percikan api yang muncul dari atap rumah akibat korsleting listrik. Seketika itu ia langsung berlari keluar rumah untuk menyelamatkan diri.

“Setelah melihat api di atap rumah, saya langsung berlari ke luar untuk menyelamatkan diri,” ujarnya.

Si jago merah itu makin membesar dan menghanguskan seisi rumah hingga rata dengan tanah. Sejumlah dokumen penting dan uang tunai sebesar Rp 2 juta juga ikut terbakar dalam insiden itu. (Alim/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto