Microfest Datangkan Last Child dan Coldiac, Begini Cara Dapat Tiketnya

Microfest gelar event last child
Pre Event Microfest yang digelar di Lyco Cafe pada Jumat (27/8) malam. (FOTO: Arief Tirtana /MI)

maduraindepth.com – Meet Independent Creative People Festival (Microfest), merupakan sekumpulan anak muda di Madura. Dari sisi ekonomi, Microfest bisa disebut sebagai komunitas pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Usaha yang digeluti Microfest dibangun secara mandiri. Sejumlah pengusaha warung kuliner, toko pakaian, pemilik cafe di Madura tergabung dalam komunitas tersebut.

banner auto

Saat ini, Microfest merencanakan sebuah event dengan mengundang dua grup band ternama, yakni Last Child dan Coldiac. Dalam event ini, Microfest juga mengisinya dengan parade musik local home band yang akan digelar pada 2-4 Sepetember 2022.

Team Microfest, Bagus Suhendra mengatakan, tujuan digelarnya event tersebut guna mendongkrak pertumbuhan ekonomi di Madura.

“Event ini merupakan event ketiga microfest, dan acara ini merupakan pre event sebelum event besar di Kabupaten Pamekasan,” tutur Hendra saat menggelar pre event di Lyco Cafe, Jalan Syamsul Arifin, Kelurahan Polagan, Kecamatan Sampang, Jumat (27/8) malam.

Pemuda asal Jalan Pasar Pao, Dusun Bulung, Desa Dasok, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan yang juga aktif di bidang dancer itu juga menjelaskan, Microfest terbentuk pada Tahun 2020. Terbentuknya berawal ketika beberapa pemuda pelaku usaha mikro termasuk dirinya ngopi bareng di salah satu cafe di Kabupaten Pamekasan. Dari sinilah muncul Microfest sebagai wadah para pelaku UMKM yang bergerak melalui event.

Baca juga:  HUT ke 78 RI, Belasan Event Siap Digeber Sambut 17 Agustus di Bangkalan

“Di event tersebut ada Fun Game, Quiz and doorprize, scooter spoot, clothing action dan lain-lain, ada juga mini vlog competition, musik dan Challenge,” terangnya.

Pada pre event yang digelar di Lyco Cafe, Hendra menjelaskan dirinya telah mensosialisasikan kepada pengunjung tentang cara pemesanan tiket untuk event besar yang akan dilaksanakan pada 2-4 September di lapangan parkir stadion Ratu Pamelingan Pamekasan.

“Pemesanan tiket offline bisa langsung ke jalan Tumenggungan No. 5 Pamekasan atau bisa secara online ke linktr.ee/microfest.id di akun bio IG microfest. Sudah ada linknya lengkap cara pemesanan silahkan klik IG kami https://www.instagram.com/p/CgzSB8TpNWz/?igshid=YmMyMTA2M2Y= ,” tandasnya. (RIF/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto