Bangkalan Persiapkan Diri Hadapi Cuaca Ekstrem

Cuaca Ekstrim Bangkalan
Istimewa.

maduraindepth.com – Akhir tahun 2020 memasuki iklim yang begitu ekstrim. Bupati Bangkalan melakukan beberapa antisipasi untuk menghadapi cuaca yang tidak terduga.

Berdasarkan rilis Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG) Juanda tanggal 5 Desember 2020 dijelaskan bahwa pada tanggal 5 sampai 11 Desember 2020 di wilayah Provinsi Jawa Timur (termasuk Bangkalan) berpotensi terjadi peningkatan curah hujan dengan intensitas deras disertai petir dan angin kencang.

banner auto

Hal ini terjadi akibat angin monsun asia telah memasuki wilayah Jawa Timur bersamaan dengan kondisi dinamika atmosfir yang tidak stabil, aktifnya fenomena Madden Julian Oscillation (MJO), gelombang Rossby Ekuatorial, gelombang Kelvin disertai pusaran angin sehingga mendorong terbentuknya daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin atau konvergensi.

Sehubungan dengan itu, Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron telah memerintahkan Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bangkalan agar melakukan koordinasi dengan instansi sectoral terkait untuk mempersiapkan segala kemungkinan yang terjadi dalam penanganan kedaruratan bencana.

“Agar dapat memberi perlindungan dan keselamatan masyarakat yang terdampak bencana,” ujarnya, Selasa (8/12).

Selain itu melalui Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bangkalan, Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron menghimbau kepada seluruh masyarakat Bangkalan agar berhati-hati dan mewaspadai potensi cuaca ekstrim.

Karena dapat menimbulkan puting beliung, hujan lebat disertai kilat/petir, hujan es, banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan air, angin kencang, pohon tumbang, serta kondisi jalan licin yang dapat menyebabkan terjadinya kecelakaan.

Baca juga:  Diduga Human Error Bayi Meninggal Usai Operasi

“Mari mendekatkan diri kepada Tuhan YME serta berdoa semoga senantiasa terhindar dari bencana yang dapat menimbulkan korban maupun kerugian,” himbaunya.

Senada dengan bupati Bangkalan, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bangkalan Rizal Moris mengungkapkan bahwa pihaknya bersama unsur TNI Polri dan OPD terkait serta relawan sudah mempersiapkan segala hal untuk mengantisipasi dampak yang terjadi.

“Mulai dari kesiapan personil, peralatan dan logistik penanggulangan bencana hidrometeorologi,” tandasnya. (SA/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto