Anggota Tagana Terima Tali Asih, Per Semester Hanya Rp 1,5 Juta

Tali Asih Tagana
Salah satu anggota Tagana saat melakukan pencairan di Bank Mandiri. (Foto : RIF/MI)

maduraindepth.com – Taruna Siaga Bencana (Tagana) Indonesia kembali menerima tali asih dari pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) RI. Penyalurannya kali ini direalisasikan melalui Bank Mandiri.

“Biasanya kami melakukan penerimaan tali asih di kantor Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Jawa Timur, sebelum dilakukan penerimaan dilakukan apel bersama atau rapat koordinasi terlebih dulu, namun karena pandemi Covid-19, sehingga penerimaannya melalui bank mandiri,” ujar Bendahara Tagana Sampang Srisumartini, Senin (24/8) kemarin.

banner auto

Terpisah Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan Jaminan Sosial (Linjamsos) Dinsos Sampang, Erwin mengatakan, nominal yang diterima oleh setiap anggota Tagana sebesar Rp 1,5 juta. Tali asih yang disalurkan kali ini merupakan tali asih pada semester pertama.

“Untuk proses realisasi tali asih Tagana Tahun 2020 sudah terlaksana ditandai dengan Launching Resmi oleh Menteri Sosial RI pada tanggal 19 Agustus 2020,” katanya.

Dia menegaskan, penyalurannya tidak dilakukan secara kolektif seperti sebelumnya. Kali ini menggunakan sistem penyaluran melalui bank yang sudah ditunjuk, yakni Bank Mandiri. Sistem penyaluran yang digunakan menurutnya sudah sesuai dengan kontrak kerja antara Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam dan bank penyalur.

“Untuk proses pengambilan tali asih anggota Tagana dapat melapor ke Dinas Sosial atau secara mandiri mengecek ke kantor cabang bank Mandiri terdekat sesuai domisili KTP, dan wajib menunjukan KTP asli,” ucapnya

Baca juga:  Setahun Kerja, Kejari Bangkalan Tangani Ratusan Perkara

Pencairan kali ini merupakan pencairan tahap pertama. Yakni dalam semester pertama, Januari – Juni 2020.

“Semoga cepat terselesaikan dan disalurkan ke Anggota Tagana seluruh Indonesia,” harapnya. (RIF/MH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner auto